Proposal Pengembangan Usaha Mina Pedesaan Perikanan Tangkap


Proposal Pengembangan Usaha Mina Pedesaan Perikanan Tangkap (Proposal Sarana Alat Tangkap)

A. Latar Belakang
Dengan terbentuknya organisasi kelompok Usaha bersama (KUB) Perikanan Tangkap yang ditetapkan dengan Keputusan Bupati Ciamis tentang pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUB) Perikanan Tangkap di Kecamatan pesisir yaitu Kalipucang, Pangandaran, Parigi, Cijulang dan Cimerak, merupakan payung hukum yang menjadi dasar acuan untuk meningkatkan produksi hasil tangkap.
Dengan banyaknya permasalahan yang terjadi di tangkap lapangan antara lain kekurangan sarana alat tangkap, sehingga menurunnya produksi.

B. Maksud dan Tujuan
Adapun maksud dan tujuan usulan permohonan ini adalah:
  1. Salah satu upaya untuk melengkapi kebutuhan sarana alat tangkap.
  2. Untuk meningkatkan hasil pendapatan dan produksi kelompok
  3. Terkendalinya proses jual beli ikan melalui tempat pelelangan ikan (TPI).
  4. Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui retribusi penyelenggaraan pelelangan ikan.
BAB II
PROFIL KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUB)
PERIKANAN TANGKAP “MEKAR BAHARI”


KUB Mekar Bahari berdiri atas fakta bahwa di Dusun Bojongsalawe Desa Karangjaladri, Kecamatan Parigi Kabupaten Ciamis Provinsi Jabar, terdapat Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) yang telah dilengkapi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) yang cukup besar.

Di wilayah ini potensi perikanan lautnya cukup besar, dengan jumlah rata-rata produksi ikan dan udang sebanyak 1,51 ton perbulan, serta sumberdaya manusia (nelayan tangkap) sebanyak 400 orang dan sarana penangkapan sebanyak 200 unit. 

Selain fakta tersebut, diketahui bahwa para nelayan aktif, maka pada tanggal 4 Mei 2010 dibentuklah KUB Mekar Bahari yang beranggotakan 26 orang, dengan sekretariat dan pusat kegiatan berdomisili di Dusun Bojongsalawe Desa Karangjaladri Kecamatan Parigi Kabupaten Ciamis.

 ----------------------
Untuk lebih lengkapnya tentang Proposal Pengembangan Usaha Mina Pedesaan Perikanan Tangkap dapat Anda untuh dibawah ini


Lihat juga : 

0 Response to "Proposal Pengembangan Usaha Mina Pedesaan Perikanan Tangkap"

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan baik dan sopan, bila ada kesulitan silahkan bertanya