Kliping Macam - Macam Gerak Pada Tumbuhan


Kliping Macam - Macam Gerak Pada Tumbuhan

Setiap organisme mempunyai iritabilita, yaitu mampu menerima rangsang dan mampu pula menanggapi rangsang. Salah satu bentuk tanggapan yang umum adalah berupa gerak. Gerak pada hewan berupa perubahan posisi tubuh atau perpindahan yang meliputi seluruh atau sebagian dari tubuh. Gerak pada tumbuhan umumnya terbatas pada perubahan posisi pada sebagian dari tubuh tumbuhan. Gerak pada tumbuhan dibagi 3 golongan, yaitu : 

I. Gerak Higroskopis

Gerak higroskopis ialah gerak yang ditimbulkan oleh pengaruh perubahan kadar air. Misalnya:

a. Gerak membukanya kotak spora pada tumbuhan paku.

gambar kotak spora

Gambar. Kotak spora

b. Pecahnya buah polong pada tanaman turi yang sudah tua.
Gambar. Tanaman turi

Gambar. Tanaman turi

II. Gerak Esionom
Gerak esionom yaitu gerak yang dipengaruhi rangsang dari luar. Gerak Esionom dibedakan menjadi 3 macam, yaitu:

a. Gerak Tropi (Tropisme), yaitu gerak bagian tumbuhan yang dipengaruhi oleh arah rangsang. Tropisme positif jika arah gerak mendekati rangsang dan tropisme negatif jika arah gerak menjauhi rangsang.Macam-macam gerak tropisme:

  1. Fototropisme atau Heliotropisme, rangsang berupa cahaya, misalnya gerak daun condong ke cahaya
    Gambar. Fototropisme
  2. Geotropi, rangsang berupa grafitasi bumi, misalnya gerak akar tumbuh ke dalam tanah dan gerak batang tegak keatas.
    Gambar. Geotropisme pada kecambah jagung
  3. Tigmotropi atau Haptotropi, rangsang berupa persinggungan, misalnya sulur tanaman sirih merah yang melilit pada batang
Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa mengunduh Kliping Macam - Macam Gerak Pada Tumbuhan dibawah ini

0 Response to "Kliping Macam - Macam Gerak Pada Tumbuhan"

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan baik dan sopan, bila ada kesulitan silahkan bertanya