Karya Ilmiah Pembuatan Gula Merah
KARYA ILMIAH
“PEMBUATAN GULA MERAH”
Diajukan untuk memenuhi tugas Bahasa Indonesia
dan Syarat untuk UNAS
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirta Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan rahmat dan karunianya kami berhasil menyelesaikan tugas karya ilmiah yang berjudul “Pembuatan Gula Merah”dengan baik tanpa ada halangan.
Kami tidak mungkin dapat menyelesaikan tugas ini tanpa dukungan dari berbagai pihak. Untuk itu kami ucapkan terima kasih kepada :
- Didi Jaswadi selaku Kepala Sekolah dan Penanggungjawab
- Guru Bahasa Indonesia selaku Pembimbing
- Rekan – rekan
- Pemilik Home Industri dan
- Pihak lain
Kami sadar bahwa tugas ini belum sepenuhnya sempurna. Kami mohon kritik dan saran untuk lebih memotivasi kami lagi ke depan.
Demikianlah karya ilmiah ini ikami susun, mudah-mudahan dapat memberi manfaat khususnya kepada kami penyusun, umumnya kepada pembaca.
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penelitian
B. Tujuan Penelitian
BAB II ISI
A. Bahan dan Alat
B. Proses Pembuatan
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan
B. Saran
DAFTAR PUSTAKA
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penelitian
Kegiatan ini kamilakukan sebagai penunjang tugas Bahasa Indonesia dan syarat untuk UNAS dan supaya kami dapat mengetahui cara pembuatan gula merah dan mengenal manfaat gula merah selain sebagai kebutuhan sehari-hari
B. Tujuan Penelitian
Agar banyak masyarakat yang tahu dan paham cara pembuatan gula merah. Karena sebenarnya gula merah mempunyai peranan sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu gula merah dapat juga dijadikan bumbu masakan, bahan makanan dan minuman yang alami
BAB II
ISI
A. Bahan dan Alat
- Bahan
Ir sadapan bunga kelapa
- Alat
1. Tungku
2. Serbuk Gergaji
3. Wajan
4. Cetakan
5. Gayung
B. Proses Pembuatan
- Proses pengambilan Nira dengan memanjat Pohon Kelapa
- Setelah nira diambil dari pohon kelapa, saring lalu masukkan ke dalam jerigen
- Air sadapan yang telah ditampung dalam jerigen kemudian tuangkan pada wajan dan disimpan di atas tungku yang telah diisi dengan serbuk gergaji. Selanjutnya air hasil sadapan itu dijerang di atas api yang besarnya tetap sampai air itu mengental dan sesekali diaduk
- Setelah kental warnanya akan berubah menjadi merah kecoklat-coklatan
- Angkat dalam keadaan masih panas lalu aduk-aduk selama beberapa menit
- Tuangkan ke dalam gayung, lalu tuangkan sedikit demi sedikit kedalam cetakan.
Lalu diamkan selama + 5 menit agar gula mengering - Setelah kering keluarkan gula dari dalam cetakan. Lalu susun dalam peti atau karung dengan rapih. Gula yang kualitasnya baik adalah gula yang berwarna agak kekuning-kuningan dan tidak lembek.
PENUTUP
A. Kesimpulan
Pembuatan gula merah tidak terlalu banyak masyarakat yang tahu, terutama masyarakat di perkotaan. Hal ini yang menjadikan gula merah sering kali dikucilkan. Kita harus meningkatkan kualitasnya agar minat masyarakat meningkat. Meskipun proses produksi pemasarannya mudah, jika tidak ada pohon kelapa maka produksinya pun terhenti.meskipun demikian, gula merah merupakan pemanis yang alami dan tanpa bahan pengawet.
B. Saran
Untuk itu kami mengajukan agar pembaca lebih memilih gula merah sebagai pemanis dan juga ikut memelihara melestarikan pohon kelapa yang menjadi bahan baku gula merah. Tetapi, sebagai peringatan kami beritahukan jangan terlalu mengkonsumsi gula berlebihan karena dapat mengakibatkan “Diabetes Melitus”. Konsumsilah gula alami dan tanpa pengawet.
DAFTAR PUSTAKA
Nita; Dini;R. Apriliani; A. Maya; Hilmi. 2016. “Teknik Pembuatan Gula Merah”dalam Media Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan, (Februari 2016). Pangandaran ; IX E
0 Response to "Karya Ilmiah Pembuatan Gula Merah "
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan baik dan sopan, bila ada kesulitan silahkan bertanya